Minggu, 06 Mei 2012

KUNJUNGAN WAKIL BUPATI ROKAN HULU PROVINSI RIAU DI KELOMPOK TANI TERNAK MARTINI INDAH DESA TAMBIREJO





Pada hari Senin tanggal 7 Mei 2012, Wakil Bupati Rokan Hulu Provinsi Riau Bp. Ir. Hafidz Mukri, MM. beserta jajaran melakukan kunjungan/study banding di Kelompok Tani Ternak MARTINI INDAH Desa Tambirejo di Dusun Sanggeh. Dalam kunjungan dikelompok Martini Indah tersebut diantar lansung oleh Bupati Grobogan, Bapak Bambang Pudjiyono, SH, didampingi Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Grobogan Drh Riyanto, Kepala Dinas Pertanian Kabupatan Grobogan Ir. Edhi Sudaryanto, dan Kepala Badan Ketahanan Pangan Kabupaten Grobogan Ir. Muhamad Hidayat. Dalam kunjungan tersebut Wakil Bupati Rokan menanyakan hal -hal yang berkaitan dengan kegiatan kelompok ternak Martini Indah Desa Tambirejo. Kelompok Tani Ternak Martini Indah Sendiri berdiri sejak tahun 1980, dan pernah dua kali juara 1 tingkat Provinsi Jawa Tengah dan dua kali Juara 2 tingkat Nasional.Nama Martini Indah diambil dari seorang nama Petugas Lapangan yang bertugas di Desa Tambirejo, yang bernama MARTINI. Beliau dulu pada tahun 80 an merupakan seorang PPL yang bertugas di wilayah Desa Tambirejo, Dengan gigihnya beliau membimbing petani di Desa Tambirejo untuk bisa maju dan berkembang. sehingga pada tahun -tahun tersebut Desa Tambirejo sering mendapat kunjungan tingkat Nasional, baik dari menteri dan pejabat lainnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hot Sonakshi Sinha, Car Price in India